![]() |
Yusnan Mokoginta |
BOLTIM -- Figur Yusnan Mokoginta yang saat ini menjabat kepala Dinas Kesehatan di Pemkab Bolaang Mongondouw Utara disebut-sebut bakal ikut meramaikan bursa pencalonan Pilkada serentak 2020 nanti.
Buktinya, secara terbuka kepada awak media ini Yusnan sapaan akrabnya mengaku ingin ikut dalam kontestasi Pilkada serentak. Keinginan figur Yusnan ikut dalam kontestasi pesta rakyat karena ia juga pernah menjabat Kadis Kesehatan Pemkab Boltim di era kepemimpinan Bupati Sehan Landjar di periode pertama.
“Saya ingin membangun Boltim lebih baik dan maju kedepan. Untuk itu, agar cita-cita itu bisa tercapai saat ini saya juga sedang coba mengkonsolidasikan dengan partai-partai yang bisa mengusung calon kada pada pilkada 2020 nanti,” ujar Yusnan.
Ia menambahkan, untuk partai pengusung ini tentu butuh waktu dalam melakukan loby, namun begitu upaya untuk bisa mendapatkan kendaraan dalam kontestasi Pilkada serentak sudah dilakukan.
“Ada beberapa partai pengusung yang sudah di kami loby, tinggal menunggu waktu untuk ditindak lanjuti duduk bicara bersama serta menyatukan visi misi untuk pembangunan Boltim yang lebih lagi kedepan,” tandasnya.
Sebagai mantan pejabat di Boltim, Yusnan menyatakakn keinginan kuatnya mengabdikan diri untuk masyarakat di Boltim. Bahkan ia berkeyakinan kedepan Boltim sebagai daerah yang belum lama dimekarkan mampu mensejajarkan diri dengan daerah-daerah tetangga yang sudah lebih dulu mekar dalam pertumbuhan ekonomi.
Termasuk potensi di sektor pariwisata yang bisa di garap untuk mendatangkan wisatawan baik luar dan dalam daerah,” pungkasnya, seraya menambahkan khusus dibidang kesehatan dirinya sudah menyiapkan program dengan sisitem sustainable dalam menciptakan masyarakat yang punya sumber daya manusia yang berdaya saing kedepan.(yudi)