Siap Tarung Di Pilbup, Pusran Beeg Resmi Daftar Di Partai Golkar -->
Cari Berita

Advertisement

Siap Tarung Di Pilbup, Pusran Beeg Resmi Daftar Di Partai Golkar

Selasa, 19 November 2019


Pusran Beeg (kopiah) saat mendaftar sebagai bakal calon Bupati Boltim di sekretariat Partai Golkar didampingi koleganya pengusaha Alken (topi merah) dan ketua Laki Ismail Mokodompit (topi putih)

BOLTIM Kontestasi pemilihan Bupati dan Wakil Bupati yang akan di helat medio 2020 nanti menjadi magnet tersendiri bagi putra-putri terbaik Bolaang Mongondow Timur untuk terjun bertarung.       

Tidak terkecuali Pusran Beeg, yang unjuk gigi dengan mendaftar sebagai calon orang nomor satu di Boltim lewat Partai Golongan Karya (PG). Terbukti, Jumat, (15/11) 2019, Pusran Beeg yang didampingi salah satu tokoh muda masyarakat di Boltim, Alken bersama Ketua Laskar Anti Korupsi (LAKI), Ismail Mokodompit turut mengawal Pusran Beeg saat mendaftar di sekretariat PG.

Melihat sepak terjang dari Pusran Beeg yang konsern dari sektor manapun, dan hampir 20 tahun menjadi seorang aktivis pasti seluruh masyarakat Bolaang Mongondow Timur sudah tak asing mendengar namanya, maka dari itu dirinya merasa terpanggil untuk maju Pilkada 2020 nanti.

Bakal calon bupati yang kami dampingi saat ini bukan sekadar main-main karena target kami menang,” tutur Mokodompit. 

Mokodompit menambahkan, Pusran Beeg yang besar melalui rahim aktivis  diyakini mampu membawa Boltim maju dan berlari kedepan untuk bersaing dengan daerah kabupaten kota lain.

Kita bisa lihat keseriusan Pusran untuk maju Pilkada 2020, sebagai sesama aktivis sudah dari tahun 2000, sudah sepantasnya dukungan dan loyal harus kitab tunjukan.

Ini juga menjadi kesempatan bagi masyarakat Boltim yang ingin perubahan dan tak usah ragu untuk memilih Pusran Beeg nanti di Pilbup,” pungkasnya.

Lebih lanjut, Alken tokoh muda yang ikut mengawal Pusran Beeg, mengaku bahwa dirinya merupakan sahabat karib Pusran Beeg yang siap menopang dan mendukung dalam proses Pilbup Boltim 2020 nanti.

“Saya tidak main-main untuk menopang dan memenangkan Pusran Beeg di Pilkada nanti Pusran akan menjadi ancaman serius buat para calon lain. Kami bercita-cita untuk memenangkan Pilkada ini bersama rakyat Boltim,” ujar Alken.
 

Senada Pusran Beeg, usai mendaftar membeberkan visi-misinya kepada awak media,

“Sebagai putra asli daerah Boltim maka dari itu saya merasa terpangil untuk membangun Bolaang Mongondow Timur dari segi perekonomian kerakyatan, pendidikan, infrastruktur dan pertanian kelautan.

Maka dari itu saya ajak masyarakat Boltim mari kita bersama-sama mewujudkan tujuan kita bersama,” papar Pusran.(yudi*)