Sebut 90% ASN Tak Bersamanya, Bupati SSM Pimpin Apel Perdana di Lapangan Gogaluman -->
Cari Berita

Advertisement

Sebut 90% ASN Tak Bersamanya, Bupati SSM Pimpin Apel Perdana di Lapangan Gogaluman

Selasa, 02 Maret 2021

Bupati Sam Sachrul Mamonto didampingi Wakil Bupati Oskar Manoppo saat memimpin apel perdana ASN Pemkab Boltim di lapangan Gogaluman.(foto: yudi manadoinside.com)

 

BOLTIM-- Bupati Sam Sachrul Mamonto,  pimpin apel perdana didampingi Wakil Bupati Oskar Manoppo, di lapangan Gogaluman, Selasa (2/3/2021).

Dalam apel perdana Bupati Sam Sachrul Mamonto, menyatakan bahwa 90% ASN tidak bersama Saya dan Pak Oskar. ucapnya

"Saya adalah orang pekerja bukan banyak berbicara, Aparatur Sipil Negara (ASN) adalah sebagai roda penggerak, 1.983 ASN yang ada  di Bolaang Mongondow Timur (Boltim) kalian adalah orang-orang beruntung yang terpilih. 

Saya akan menjadi Garda terdepan jika ada masyarakat yang mencaci maki kalian asalkan ASN harus Loyalitas kepada Bupati dan Wakil Bupati, terang Bupati pilihan masyarakat Bolaang Mongondow Timur (Boltim)," ujar Bupati, menambahkan jika ada ASN yang menghina, mencaci, kalian akan bertemu dengan saya. Aparatur Sipil Negara (ASN) itu tidak boleh berpolitik, tapi sayang banyak dari kalian yg melakukan itu, silahkan kalian memilih asalkan tidak menghina.


Lebih lanjut dikatakan Bupati Sam Sachrul Mamonto, bahwa dirinya tidak suka jika ada ASN yang datang kerumah hanya untuk menunjukkan muka, karena akhir-akhir ini banyak ASN yang kerumah. 

"Saya bukan tipe orang yang suka di sanjung karena saya orang pekerja, lebih baik kita bekerja untuk membangun Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) kerena kita adala tim work, saya dan Wabup Oskar akan membangun SDM bukan bangun beton. 

 

Niat kami datang untuk membangun Bolaang Mongondow Timur (Boltim) bukan untuk melempar kalian kesana kemari, tapi kami punya hati yang dimana kalian caci pada waktu tahapan Pilkada, dan  dengan kuasa Tuhan Yang Maha Esa, saya dan Oskar terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati," tungkas Sachrul.

Sementara itu, Wabup Oskar Manopo menambahkan, sekarang sudah tidak ada lagi yang saling mengklaim. 

"Sekarang semuanya sama tidak ada lagi cerita dia sana pa ini, pa itu, imun ditubuh ini kuat, jadi kalau dorang bilang ini itu kecil. Pun, ASN yang tidak tau kerja walaupun itu saudara, kami tidak akan pakai, Saya dan Bupati Sam Sachrul Mamonto, akan memakai ASN yang tau bekerja agar kita bisa sama-sama membangun Bolaang Mongondow Timur (Boltim) bersama, pungkas Wakil Bupati Oskar Manoppo pilihan rakyat,"pungkas Oskar.(yudi)