TALAUD -- Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-76 tingkat Kabupaten Talaud berlangsung khidmat, Selasa (17/08/2021).
Bupati Elly Lasut bertindak sebagai inspektur upacara (Irup) pada upacara bendera yang dilangsungkan di Lapangan Sangkudiman Melonguane.
Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey dalam sambutannya yang dibacakan oleh Bupati Talaud mengatakan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas kemerdekaan Indonesia.
Apalagi meski di masa pandemi Covid-19, Pemerintah Kabupaten Talaud dapat melaksanakan upacara bendera dengan penuh khidmat.
Kegiatan upacara bendera dilakukan dengan protokol kesehatan dan terbatas namun bisa disaksikan masyarakat umum secara live melalui Youtube PEMDA Talaud.
Rangkaian setelah pelaksanaan upacara bendera dilakukan tabur bunga di kediaman Bupati Talaud dan dilanjutkan dengan mengikuti secara virtual upacara bendera di Istana Merdeka secara nasional.
Rangkaian kegiatan 17-an ini turut diikuti Wakil Bupati Talaud, Wakil Ketua DPRD, Sekretaris Daerah, Unsur Forkompimda, para pejabat, Ketua Tim Penggerak PKK berserta Ketua Dharma Wanita dan undangan serta diikuti secara virtual masing-masing SKPD.(arnoldus)