MINUT -- Masuk dalam area Kawasan Ekonomi Khusus (KEK), Pemerintah Desa Wineru kecamatan Likupang Timur terus berbenah.
Pasalnya, untuk menyiapkan kader anak bangsa penerus pembangunan, PAUD Wisata yang dibina Pemdes Wineru mendapat Kunjungan dari dinas pendidikan untuk proses ijin operasi.
"Sebelumnya Pemdes Wineru memang telah mempersiapkan segala sesuatu terkait PAUD Wisata Desa Wineru dan pada tanggal 23 November 2021 telah mendapat kunjungan dari dinas pendidika untuk perijinan.
Mudah-mudahan bisa dilancarkan karena PAUD ini bagian penting dalam proses penyiapan kader anak bangsa dalam pendidikan usia dini," tutur Hukum Tua Desa Wineru Zubair Papongge.(***)